Cara Membuat Replika Bunga Mawar dari Kain Flanel

Bagi kita bunga mawar mungkin juga dapat di simbolkan sebagai ungkapan cinta . Misalnya, ketika seseorang memberi setangkai bunga mawar merah kepada gadis pujaan hatinya, ini artinya sebuah pernyataan cinta. Jawaban yang ditunggu-tunggu tentu bunga mawar merah, yang menyatakan bahwa si gadis telah membalas cintanya.
Cara membuat replika bunga mawar dari kain flanel
Bunga mawar juga mempunyai aneka warna yang cantik. Pernahkah kamu berkeinginan untuk membuat replika bunga mawar dari kain flanel...?. Pada tutorial kali ini kita akan membuat replika bunga mawar yang dapat dijadikan sebagai jepit rambut tanpa menggunakan benang. Penasaran dengan hasilnya, yuk kita buat sama-sama.
Yang kamu butuhkan:
Untuk membuat replika bunga mawar ini tentu saja kamu harus menyediakan minimal 3 macam kain flanel dengan warna yang berbeda untuk membuat bagian bunga. Dan untuk membuat daunnya tentu harus menggunakan kain flanel yang berwarna hijau. Kemudian alat dan bahan lain yang kita butuhkan di antaranya :
  1. Gunting
  2. Lem bakar
  3. Dan penjepit rambut
Cara membuat :
Setelah semua alat dan bahan siap, sekarang kita akan membuat replika bunga mawar dari kain flanel. Yuk kita simak sama-sama.
  1. Gunting Kain Flanel
  2. Gunting kain flanel secara memutar dengan pola seperti awan. Jangan lupa gunting juga kain flanel untuk membuat bagian daun dan tempat dudukan bunga mawar. Lihat di bawah ini untuk pola seperti awan.
    membuat replika bunga mawar dari kain flanel : step 1
  3. Membuat Bunga Mawar
  4. Susun kain flanel dengan cara memutar untuk membentuk bagian bunga mawar. Dan pada bagian ujungnya kita tempel menggunakan lem. Lakukan hal yang sama untuk bunga mawar yang selanjutnya kamu bisa membuat 3 buah bunga mawar dengan warna yang berbeda.
    Cara membuat replika bunga mawar dari kain flanel : step 2
  5. Memasang Daun dan Penjepit Rambut
  6. Selanjutnya tempel dengan lem bakar ketiga replika bunga mawar itu dan daunnya pada kain flanel tempat dudukan bunga mawar ini. Dan terakhir pasang jepit rambut pada bagian terakhir.
    Cara membuat replika bunga mawar dari kain flanel : step 3

    Sekarang replika bunga mawar sebagai penjepit rambut ini sudah selesai.
Tips : Kamu juga dapat menggunakan benang agar replika bunga mawar ini lebih kuat.
Baca juga : 10 Cara Membuat Kerajinan Replika Makanan Dari Kain Flanel
Demikian cara membuat replika bunga mawar dari kain flanel. Mudah-mudahan dapat menjadi inspirasi buat kamu untuk membuat aneka kerajinan dari kain flanel yang mungkin dapat kamu jual atau dijadikan hadiah.
Bila kamu mempunyai tambahan atau ide kreatif lain untuk artikel cara membuat replika bunga mawar dari kain flanel, silahkan tambahkan pada kolom komentar. Terima kasih sudah berkunjung di blog yang sederhana ini. Happy Crafting :) image © paradokhandmade
Previous
Next Post »

4 komentar

Write komentar
Unknown
AUTHOR
May 31, 2016 at 11:00 AM delete

Makasih infonya
Kunjungi juga www.smartkiosku.com

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
July 25, 2016 at 10:23 PM delete

boleh minta polanya ga kak?

Reply
avatar

Terima kasih atas kunjungan Anda,silahkan berkomentar sesuai topik.
Menuliskan link aktif di dalam komentar akan segera dihapus :).
Terima Kasih.
ConversionConversion EmoticonEmoticon